Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Valencia Akhir Pekan Ini Jadi Balapan Terakhir Sejumlah Pembalap

Fendi - Rabu, 8 November 2017 | 09:30 WIB
Loriz Baz akan kembali ke kejuaraan dunia superbike (WSBK)
Twitter/@realeaventia
Loriz Baz akan kembali ke kejuaraan dunia superbike (WSBK)


GridOto.comMotoGP Valencia akhir pekan ini, selain sebagai putaran penutup musim 2017, juga balapan terakhir bagi sejumlah pembalap.

Ada beberapa pembalap akan mengakhirinya persaingannya di kelas MotoGP.

Sebutlah pembalap tim Aprilia asal Inggris, Sam Lowes, 27 tahun.

Pendatang baru (rookie) Sam Lowes kontraknya diputus Aprilia pertengahan musim ini.

(BACA JUGA: Aiiih, Harga Motor MotoGP yang Dipakai Marc Marquez Enggak Ada Apa-apanya dengan Harga Motor Pangeran Arab Saudi Al Waleed bin Talal)

Padahal ia masih terikat kontrak sampai musim 2018.

Kabarnya Lowes akan kembali ke balap Moto2 yang telah membesarkan namanya.

Balapan di MotoGP Valencia, jadi yang terakhir bagi Sam Lowes (kanan) yang jadi rekan setim Aleix Espargaro di tim Aprilia
Twitter/@AleixEspargaro
Balapan di MotoGP Valencia, jadi yang terakhir bagi Sam Lowes (kanan) yang jadi rekan setim Aleix Espargaro di tim Aprilia

Lowes beberapa kali menang di Moto2, pada 2015 menduduki peringkat 4 klasemen dan ke-5 di musim 2016.

Lainnya, dua pembalap tim Reale Avintia, Hector Barbera dan Loris Baz.

Hector Barbera, 31 tahun, asal Spanyol berencana turun kelas ke Moto2.

Barbera yang di MotoGP sejak 2010, belum pernah berkompetisi di Moto2.

Balapan di MotoGP Valencia jadi perpisahan emosional bagi Hector Barbera di hadapan fansnya
Twitter/@realeavintia
Balapan di MotoGP Valencia jadi perpisahan emosional bagi Hector Barbera di hadapan fansnya

Sementara pebalap Peracis Loris Baz, 24 tahun, beralih ke kejuaraan dunia superbike (WSBK).
WSBK bukanlah arena baru bagi Loris Baz.

Pasalnya, sebelum ke MotoGP di 2015, Loris Baz balapan di WSBK bersama tim Kawasaki dan sering naik podium.

Editor : Fendi
Sumber : wikipedia.org

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa