Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Rilis CB300R di Eropa, Pantas Jadi All New Honda Tiger di Indonesia Nih!

Dimas Pradopo - Selasa, 7 November 2017 | 12:56 WIB
Honda CB300R
Honda
Honda CB300R


GridOto.com - Pameran tahunan, EICMA di Milan, Italia menjadi tempat Honda meluncurkan tiga CB series sekaligus dari 1.000 cc hingga 125 cc, dan yang menarik adalah kehadiran CB300R.

Kenapa? Karena secara dimensi dan kapasitas mesin rasanya masih masuk akal untuk dipasarkan di Indonesia.

Bahkan desainnya yang naked, benuansa retro-inspired styling juga mesin satu silinder, rasanya pas banget jadi pengganti All New Honda Tiger.

Untuk pasar Eropa, Honda CB300R ini bisa digunakan oleh biker pemula berlisensi A2.

Mesinnya mengusung basis yang sama dari CBR250R satu silinder buatan Thailand, bedanya kapasitas ruang bakar melonjak jadi 286 cc.

Honda CB300R
Honda
Honda CB300R

Powernya diklaim tembus 31dk pada 8.500 rpm, sedang torsinya 27,5Nm pada 7.500 rpm.

Tapi rangka dan kaki-kakinya berbeda, rangkanya mengusung tubular steel dengan swing arm dari plat besi.

Suspensi depannya upside down berdiameter as 41 mm, sedang yang belakang dijejali monoshock dengan fitur pre-load adjustable.

Rem depannya, berdiameter 296 mm tipe floating dijepit kaliper 4 piston, sedang yang belakang pakai rem cakram 220 mm

Kedua rodanya juga sudah pakai Antilock Brake System alias ABS, mantab kan!

Ukuran bannya juga tergolong besar, depan pakai 110/70R17 sedang yang belakang 150/60R17

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Inilah Cara Efektif Menghilangkan Baret-baret Halus di Cat Mobil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa