GridOto.com - Perkembangan industri otomotif semakin hari semakin maju.
Apalagi didukung dengan teknologi yang juga berkembang pesat.
Tidak hanya itu saja, kebijakan pemerintah juga berpengaruh dalam keberlanjutan suatu industri otomotif.
DI US, kebijakan Tax Plan alias hitungan pajak yang disuarakan Donald Trump pada saat kampanye pemilihan Presiden 2016 lalu ternyata akan segera terealisasi.
Pada minggu ini, Trump bersama jajaran kabinetnya akan membahas tentang kebijakan Tax Plan ini.
Kebijakan Tax Plan ini sangat membantu dari beberapa aspek salah satunya dari dunia otomotif.
Beberapa produsen mobil pun menyambut angin segar ini.
Mereka akan dengan mudah mendirikan pabrikan di US seiring diresmikan kebijakan ini.
Pajak yang sebelumnya sangat tinggi di US, membuat para produsen enggan mendirikan pabrik di sana.
Dengan adanya rencana ini, mereka pun siap berinvestasi di negeri Paman Sam tersebut.
(BACA JUGA : Volvo Siap Jadi Penantang Tesla Dalam Hal Produksi Mobil Listrik)
Produsen mobil siap memproduksi mobil listrik di sana seiring beberapa kebijakan pemerintah tentang adanya pelarangan mobil berbahan bakar diesel masuk ke negaranya.
Di US, semua mobil akan diproyeksikan bebas dari asap polusi.
Beberapa produsen mobil pun siap produksi mobil listrik.
Salah satunya Tesla yang gencar dengan kampanye mobil listrik.
Mereka akan bangun pabrik di sana dan siap melayani masyarakat US.
(BACA JUGA : Produsen Mobil Yang Akui Kembaran Tesla Optimis Capai Target di 2022)
Tidak hanya Tesla saja, melainkan ada General Motors dan Nissan yang siap memproduksi mobil listrik di US.
Mereka seblumnya sudah memproduksi beberapa mobil listrik tetapi tidak banyak dalam produksinya.
Ke depannya mereka akan menambah jumlah produksi mereka untuk memenuhi kebutuhan masyarakat di US.
Ford, Volkswagen, dan BMW pun siap memproduksi mobil listrik di sana.
Akankan Tax Plan ini membuat produsen mobil melenggang dengan mudah membangun pabrikan di US?
Menarik untuk disimak.
Editor | : | Niko Fiandri |
Sumber | : | NY Times |
KOMENTAR