GridOto.com - Aki motor merupakan komponen penting penyimpanan arus yang akan menyuplai kebutuhan listrik pada motor.
Apabila aki mengalami kerusakan maka sistem kelistrikan terganggu. Lalu apa penyebab aki Tekor atau soak?.
"Salah satunya bisa karena terjadi korsleting pada salah satu rangkaian kelistrikan, misalnya ada kabel terkelupas mengenai massa atau rangka motor," beber Krisyanto, mekanik Santo Motor, Kelapa Dua, Depok saat ditemui GridOto.com (1/11).
Penyebab lain bisa timbul dari komponen penyalur pengisian daya yaitu kiprok.
"Faktor lain aki soak bisa jadi karena kiprok yang rusak enggak maksimal mengisi daya ke akinya," terang pria yang sering disapa Jenong ini.
(BACA JUGA: Mungkinkah Dani Pedrosa Mendapat Team Order? Ini Pendapat Marc Marquez)
Bila motor sudah mengalami modifikasi di kelistrikan juga bisa jadi penyebabnya.
"Modif kelistrikan tanpa menyesuaikan kekuatan aki, seperti penggunaan klakson mobil keong atau lampu HID," pungkasnya.
"Biar aki nggak gampang tekor mending ditambah relay supaya arus listrik lebih stabil," sarannya.
Selain itu, stop lamp sering menyala terus juga bisa menjadi penyebabnya dan jarang terdeteksi.
"Stop lamp nyala terus switchnya bermasalah dan harus diganti," pungkasnya.
Editor | : | Luthfi Anshori |
KOMENTAR