GridOto.com – Tidak melulu tentang wide body kit, suspensi udara yang rendah atau atau pikap monster yang ada di SEMA Show tahun ini.
ICON dengan bangga menunjukkan sesuatu yang berbeda dengan karya-karya restomod-nya.
ICON membawa FJ40 "Old School", Derelict Rolls-Royce Silver Cloud, "Reformer" 1965 Ford Crew Cab dan Bronco klasik.
- Silver Cloud 1958,
Ide dari ICON untuk mobil ini adalah menemukan mobil dengan platina yang tepat dan mengubahnya menjadi modern tanpa mengubah tampilan eksterior.
Dasarnya ialah Rolls Royce Silver Cloud 1958 dan dipasangkan sasis baru dengan suspensi coilover, rem Brembo besar, dan mesin sangar LS7.
- Toyota FJ40
FJ ini telah diperbarui dengan bahan modern di interiornya dengan dilengkapi jok kulit terinspirasi dari FJ asli.
Toyota FJ40 dilengkapi dengan mesin diesel petrokimia Cummins 2.800 cc.
- "Ford Reform" 1965 Ford Crew Cab,
Ini satu-satunya pikap yang dibawa ICON dalam ajang SEMA Show 2017 dengan balutan kulit Crew Crunch.
ICON mengambil chassis Cummins Ram dan powertrain diesel dari Dodge Ram 3500 tahun 2006.
Bagian suspensi juga ditingkatkan untuk menyesuaikan bodi asli agar sesuai dengan sasis barunya.
- Classic ICON BR,
ICON memulai restorasi vintage Land Cruiser dan Ford Bronco menjadi salah satu karya paling diminati menurut Ward.
ICON mengambil dasar dari mobil klasik Land Cruiser dan Bronco generasi pertama.
Mobil ini berkelir biru dongker metalik dipadu pelek berukuran besar warna hitam.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Carscoops |
KOMENTAR