Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pirelli Ajak Komunitas Yamaha Tes Ban di Bandung

Isal - Rabu, 1 November 2017 | 12:45 WIB
City Touring With Pirelli and PT Bahana Cahaya Sejati
City Touring With Pirelli and PT Bahana Cahaya Sejati

GridOto.com - PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) selaku perusahaan joint venture antara PT Astra Otoparts, TBK dengan Pirelli Tyres S.p.A mengajak komunitas Yamaha di Bandung untuk tes ban (28/10/2017).

City touring tersebut dihadiri oleh beberapa komunitas Yamaha di Bandung seperti Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI), Forest Rider Community, Bandung NMAX Community (BNC), Yamaha Aerox Community Indonesia (YACI), Bandung Max Community (BMC), Brother Matic Bandung Community (BMBC).

Tidak hanya komunitas, city touring bersama Pirelli dihadiri juga Direktur PT Bahana Cahaya Sejati (PT Bahana) Tio Januar Sandjaja dan Area Marketing Development PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (PT YIMM) Fitri Agustadhi serta perwakilan dari PT Pirelli Tyres S.p.A Asia Pasifik Flavia Maffeis dan Market Quality PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) Evan Ardiansyah.

(BACA JUGA: Otobursa Road Shop Dimulai, Banjir Diskon Sob! )

Mengunakan ban Pirelli dari berbagai tipe, peserta city touring menjajal dari kontur jalan lurus, berkelok, tanjakan hingga turunan.

city touring tersebut berangkat dari Bandung, menuju pabrik PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) yang berada di Subang dan finish di Cikole, Lembang.

Sesampainya di pabrik PT Evoluzione Tyres (PT Evoty), peserta city touring langsung melakukan ramah tamah dengan Presiden Direktur PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) Marco Elli dan Direktur Operasional PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) Franscesco De Manuele.

Kunjungan Komunitas Yamaha di  Pabrik PT Evoluzione Tyres
Kunjungan Komunitas Yamaha di Pabrik PT Evoluzione Tyres

Selesai ramah tamah dan sesi sharing mengenai ban Pirelli, peserta city touring diajak untuk melakukan plant visit atau kunjungan pabrik PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) dipandu langsung oleh Head of Quality PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) Kuntarso.

Kunjungan pabrik itu diantaranya melihat proses pembuatan ban Pirelli seri Angel CT, Angel Scooter serta Diablo Rosso Scooter.  

Dilansir rilis media PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) bersama PT Bahana Cahaya Sakti, pelaksanaan city touring ini merupakan bentuk apresiasi terhadap konsumen.

(BACA JUGA: Ini Dia Skuter Listrik Yamaha, Speknya Cocok Buat Wara-wiri di Komplek )

"Pelaksanaan city touring perdana ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kami kepada setiap pelanggan Bahana (PT Bahana Cahaya Sejati) yang setia mengunakan motor Yamaha dan ban Pirelli," ujar Tio Januar Sandjaja di dalam rilis media.

PT Evoluzione Tyres (PT Evoty) didirikan pada tahun 2012 sebagai joint venture company antara Pirelli Tyre S.p.A (Italia) dan PT Astra Otoparts Tbk (Indonesia).

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Perlu Tahu, Ini Efek Buruk Pakai Aki dengan Ampere Lebih Kecil

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa