GridOto.com - Jalan raya merupakan sebuah akses penting yang dibutuhkan para pengendara roda 2, roda 4 dan bahkan truk.
Lalu bagaimana ya, jika akses penting tersebut memiliki medan yang sulit dan merupakan sebuah pilihan satu-satunya?
Jawabannya tentu saja sangat meyulitkan dan membahayakan bagi pengendara kendaraan bermotor kan?
Nah, berikut ini akan dibahas salah satu tikungan pada jalan raya dengan medan yang sangat sulit yaitu tikungan Sitinjau Lauik.
(BACA JUGA:Tidak Terima Disalip, Bapak-Bapak Ini Adu Pukul di Jalan Tol Jakarta)
Jalur Sitinjau Lauik merupakan jalur paling ekstrim di Padang Sumatra Barat.
Jalannya sangat berliku-liku dan memiliki tikungan tajam serta menanjak.
Sintinjau lauik adalah sebutan untuk ruas panjang sepanjang kurang lebih 15 km pada jalan lintas Sumatra rute Padang-Arosuka-Solok.
Disebut Sitinjau Lauik karena dari sebagian titik di jalan tersebut, pengendara dapat memandang laut di sepanjang pantai Barat Padang.
(BACA JUGA:Tak Hanya Sebagai Jalur Bebas Hambatan, Kelak Jalan Tol Akan Dibuat Menjadi Destinasi Wisata)
KOMENTAR