Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tidak Pilih Marquez, Petrucci Janji Akan Bantu Dovizioso Juara Dunia

Akbar - Jumat, 27 Oktober 2017 | 11:36 WIB
Petrucci berjanji akan membantu Dovizioso juara dunia MotoGP 2017
MotoGP.com
Petrucci berjanji akan membantu Dovizioso juara dunia MotoGP 2017

GridOto.com -  Perebutan gelar juara dunia MotoGP 2017 memasuki babak baru di MotoGP Malaysia 2017 yang bakal digelar di Sepang pada Minggu (29/10).

Danilo Petrucci pun berjanji akan membantu Andrea Dovizioso.

Saat ini, jarak antara Marc Marquez di puncak klasemen dengan Andrea Dovizioso di posisi kedua selisih 33 poin.

Di Phillip Island, Marc Marquez berhasil meraih podium pertama dan menambah pundi-pundi poin menjadi 269 poin.

Sementara Dovizioso yang hanya mampu finish di posisi ke-13 baru mengumpulkan 236 poin.

Namun yang patut menjadi catatan adalah kenyataan bila Andrea Dovizioso tahun lalu menang di Sepang.

(BACA JUGA : Tips Bersihkan Karpet Dasar Dan Karpet Pelapis Di Mobil, Begini Caranya!)

Kemenangan Dovizioso tahun lalu merupakan podium pertama di Sepang untuk Ducati sejak Casey Stoner memenangi balapan di tahun 2009.

Dengan sisa dua race saja, segala sesuatu masih sangat mungkin terjadi dan kesalahan sedikit bisa kembali mengubah peta persaingan.

“Saya ingin menjadi salah satu dari orang-orang yang dapat membantu Andrea,” kata Petrucci seperti dikutip dari GPOne.

(BACA JUGA : Latihan Bebas Pertama Moto2 Malaysia 2017, Dimas Ekky Masih di Baris Belakang)

“Tahun ini, saya biasanya melakukan perlombaan yang bagus, lalu diikuti oleh yang buruk, saya tidak begitu tahu mengapa bisa begitu. Melihat balapan yang terakhir sangat buruk, saya harus kuat kali ini,” lugas Petrucci.

“Ada beberapa pengereman yang keras, di mana kita kuat, dan Dovi menang tahun lalu di balapan basah sementara saya finish di posisi ke-6 di tahun 2015 di saat kering, kali ini saya akan bantu Dovi untuk juara,” papar Petrucci.

Editor : Akbar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sedikit yang Paham, Ini Arti Warna Merah, Kuning dan Biru Pada Rotator

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa