Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Crown Concept, Mobil yang Akan Mengubah Dunia

Hendra - Kamis, 26 Oktober 2017 | 22:05 WIB
Toyota Crown Concept
Wahyu
Toyota Crown Concept

Liputan Langsung Wartawan GridOto.com, Dwi Wahyu R. dari Event Tokyo Motor Show 2017

GridOto.com-Toyota Crown merupakan salah satu mobil mewah legendaris yang usianya sudah mencapai 60 tahun.

Toyota Crown generasi pertama meluncur pada 1955 di Jepang.

Kini di Tokyo Motor Show 2017 yang berlangsung di Tokyo Big Sight, Tokyo, Jepang, GridOto.com menyaksikan langsung penampilan perdana Toyota Crown Concept yang merupakan generasi ke-15.

(BACA JUGA : Keren, Honda CBR250RR Ini Dijual Dengan Desain Peta Indonesia)

"Sebuah mobil yang mengubah dunia, ini adalah visi dari model terbaru Toyota Crown," jelas Akira Akiyama, Chief Engineer Mid-Size Vehicle Company Toyota Motor Corporation.

Menurut Akiyama, konsep pengembangan Toyota Crown Concept adalah meningkatkan performa berkendara dan membangun sistem konektivitas canggih.

Toyota Crown Concept dipersenjatai platform Toyota New Global Architecture (TNGA) dan racikan suspensi terbaik.

Tujuannya agar bisa memperoleh handling responsif dan akurat, kontrol kendaraan nan mudah serta stabilitas sejak kecepatan rendah hingga tinggi.

(BACA JUGA : Honda Sports EV Concept Tampil Perdana di Dunia, Sporty dan Klasik Sekaligus Sob)

Toyota Crown Concept dibekali teknologi ITS Connect dan implementasi menyeluruh Data Communication Modul (DCM).

ITS menyuguhkan sistem komunikasi antar kendaraan dan antara mobil dengan infrastruktur di jalan.

Sementara DCM salah satu fungsinya adalah membantu pengemudi menghindari kemacetan.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Keunggulan GWM Haval Jolion HEV, Disusupi Teknologi Transmisi DHT

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa