Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Punya Postur Tinggi? Ini Rasanya Mengendarai Roadster Mazda MX-5 RF

Trybowo Laksono - Kamis, 26 Oktober 2017 | 19:00 WIB
First drive Mazda MX-5 RF
Fikri Wahyudi
First drive Mazda MX-5 RF

GridOto.com - Mazda MX-5 RF sebenarnya sangat menyenangkan saat dikendarai.

Sayangnya, Mazda MX-5 RF memiliki kabin tergolong kecil dibandingkan mobil roadster pada umumnya.

Walaupun kabin dari Mazda MX-5 RF terbatas, untuk posisi mengemudinya sangat ergonomis.

Bagi pengemudi yang memiliki postur tinggi 178 cm, sebenarnya posisi duduk masih memadai.

Posisi kaki masih bisa lurus ke arah pedal dan posisi lingkar kemudi yang dekat dengan pengemudi membuat posisi mengemudinya sangat ideal.

Tapi, ketersediaan head room di Mazda MX-5 RF ketika atap ditutup sangat minim, hanya menyisakan sekitar 2 jari.

Ruang kepala cukup sempit ketika atap ditutup
Fikri Wahyudi
Ruang kepala cukup sempit ketika atap ditutup

Untungnya, atap mobil ini bisa dibuka secara elektris sehingga ruang kepala tidak jadi masalah besar lagi.

Uniknya, ketika atap dibuka terpaan angin tidak akan membuat rambut pengemudi dan penumpang acak-acakan saat mobil melaju cepat.

Hal ini berkat desain visor yang dirancang Mazda agar angin tidak masuk ke arah kabin.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Fitur Lengkap Mudah Dirawat, Ini Harga Suzuki Baleno Per Januari 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa