GridOto.com - Masih dari rangkaian kunjungan di Jepang, hari ini (26/10) GridOto bertandang langsung ke Suzuki Plaza di Zora-cho, Minami-ku, Hamamatsu City, Shizuoka.
Suzuki Plaza yang berlokasi di seberang kantor pusat Suzuki Motor Corporation menyimpan memorial bersejarah mobil dan motor Suzuki.
Di lantai 3F Suzuki Plaza kami mulai menjelajah memasuki Suzuki Loom.
Disini kami bisa melihat mobil pertama buatan Suzuki berlabel Suzulight.
Sementara untuk motor yang menjadi cikal bakal pengembangan motor Suzuki diawali lahirnya motor The Powerfree.
Di lantai ini kita bisa melihat berbagai jenis mobil ikonik Suzuki seperti Suzuki Fronte, model awal Suzuki Alto, Jimny, hingga Wagon R.
Sementara pada motor ada evolusi motor bekapasitas mesin 250cc yakni Suzuki T20 (1965), RE-5 (1974) hingga Suzuki Hayabusa.
(baca juga: Lihat Nih 3 Mobil Konsep Suzuki di Tokyo Motor Show 2017. Imut Tapi Sarat Teknologi)
Turun ke lantai 2F kami masuk area Suzuki's International Business dengan beragam spotsuzulig menarik.
Sebut saja simulasi factory robot, assembly, development zone plus suguhan ruang bioskop mini 3D theater.
(Baca juga: Nih Jagoan Suzuki di Tokyo Motor Show 2017, SV650 Moge Bertampang Neo Retro!)
Sementara di lantai paling bawah ditampilkan beberapa model terbaru Suzuki plus jajaran motor balap yang mengisi kejuaraan balap motor dunia.
Bagi Anda yang kebetulan berkunjung ke Hamamatsu jangan lupa menyambangi Plaza Suzuki yang jam operasionalnya pukul 9.00 pagi - 4.30 sore, tentu dengan reservasi sebelumnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR