Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kasihan.. Tidak Didukung Sponsor Red Bull Lagi, Daniil Kvyat ‘Dibuang’ oleh Tim F1 Toro Rosso

Fendi - Rabu, 25 Oktober 2017 | 15:42 WIB
Daniil Kvyat di GP F1 Amerika 2017, ini jadi penampilan terakhirnya bersama tim Toro Rosso
Twitter/ToroRossoSpy
Daniil Kvyat di GP F1 Amerika 2017, ini jadi penampilan terakhirnya bersama tim Toro Rosso


GridOto.com – Pembalap Russia, Daniil Kvyat tidak lagi didukung oleh Red Bull, yang berarti tidak akan lagi balapan bersama tim Toro Rosso?

Dikutip dari sportmole.co.uk, penasihat Red Bull, Dr Helmut Marko bilang bahwa Daniil Kvyat tidak akan kembali ke Formula 1 dengan dukungan Red Bull.

Padahal pada balapan sebelumnya di Austin, Texas, Aemrika, Kvyat masih balapan bersama Toro Rosso dan mendulang point.

(BACA JUGA: Ini Susunan Baru Pembalap Tim Toro Rosso untuk GP F1 Meksiko Akhir Pekan Nanti)

Di GP F1 Amerika itu, Kvyat meminta sebuah pertemuan dengan manajer pembalap Red Bull ini untuk mengklarifikasi masa depannya yang tidak pasti.

Beberapa hari kemudian, tim Toro Rosso mengumumkan untuk F1 Meksiko menurunkan Pierre Gasly dan Brendon Hartley.

Helmut Marko mengatakan kepada media Jerman, Auto Bild bahwa Red Bull tidak akan lagi mendukung Kvyat di F1.

"Kvyat tidak akan kembali lagi," katanya.

"Kami tidak merasa dia bisa kemballi dalam jangka panjang," lanjut Marko.

Posisinya sempat diganti di dua balapan sebelumnya, Daniel Kvyat (paling depan) kembali bersama tim Toro Rosso di F1 Amerika
Twitter/@ToroRossoSpy
Posisinya sempat diganti di dua balapan sebelumnya, Daniel Kvyat (paling depan) kembali bersama tim Toro Rosso di F1 Amerika

Mengenai duet Gasly dan Hartley untuk GP F1 Meksiko, Marko menjelaskan bahwa pasangan ini akan tetap untuk tiga balapan terakhir 2017.

Editor : Fendi
Sumber : sportmole.co.uk

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Otomotif Group Berduka Cita, Nanang Baso Salah Satu Founder-nya Berpulang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa