GridOto.com - Meski sama-sama bermain di pasar motor matic dengan cc sekitar 150cc, pihak dealer Yamaha Putera Motor Kebon Jeruk mengklaim Yamaha Aerox dengan Yamaha NMAX sama-sama mencatatkan penjualan yang stabil.
"Stabil ya, gimana peminat sebenarnya sih. Kembali lagi ke selera," ujar Dedi, Sales Dealer Yamaha Putera Kebon Jeruk, Jakarta Barat kepada GridOto, Jumat (20/10).
Untuk bulan Oktober 2017 sampai dengan hari ini, Yamaha NMAX sudah terjual kurang lebih 20 unit motor di dealer Yamaha Putera Motor Kebon jeruk, Jakarta Barat.
Begitupun dengan Yamaha Aerox juga mencatatkan angka penjualan yang sama dengan Yamaha NMAX di bulan Oktober 2017 sampai dengan hari ini.
"Kalau Yamaha NMAX sih untuk bulan ini 20-an lah karena gimana alokasi sih, kalo kita dapetnya 20 ya udah pasti satu bulan habis 20," ujar Dedi.
"Kalau Yamaha Aerox stabil, angkanya sama aja sih dengan Yamaha NMAX," lanjutnya.
(BACA JUGA : Beli Yamaha NMAX Non ABS Enggak Perlu Inden di Dealer Ini, Semua Warna Ada)
Menurut Dedi, Yamaha NMAX dan Yamaha Aerox itu pada dasarnya sama, hanya yang membedakan selera masyarakat.
"Gimana peminat sebenarnya sih, kembali lagi ke selera. Karena sebenarnya keduanya itu sama, cuma di body doang yang membedakan," terang Dedi.
Yamaha NMAX sengaja dibuat terlihat elegan dan mewah, sedangkan Yamaha Aerox dibuat agar lebih terlihat sporty.
Yamaha Arox dibanderol dengan harga mulai dari Rp 24,2 juta sampai dengan Rp 26,9 juta untuk varian tertingginya.
Sedangkan untuk Yamaha NMAX dibanderol dengan harga mulai dari 25,7 juta untuk varian Non-ABS dan Rp 29,6 juta untuk varian ABS.
Editor | : | Iday |
KOMENTAR