GridOto.com - Gelaran MotoGP 2017 seri ke-16 akan dilangsungkan di sirkuit Phillip Island, Australia akhir pekan ini.
MotoGP Australia ini akan dimulai dari tanggal 20 sampai dengan 22 Oktober 2017 dari sesi latihan bebas sampai dengan race.
Saat ini klasemen MotoGP masih dipimpin oleh Marc Marquez dari tim Repsol Honda dengan 244 point.
Andrea Dovizioso yang menang pada GP Jepang lalu akan menjadi pesaing terkuat Marquez dalam perebutan gelar juara dunia.
Sekarang Dovi berada di posisi kedua klasemen, menempel ketat Marc dengan hanya beda 11 point.
(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Mau Bantu Ducati Juara Tapi Enggan Korbankan GP Australia Demi Dovizioso, Lha Gimana?)
GP Mania tentunya sudah tidak sabar untuk menonton kelanjutan pertarungan dua jagoan ini.
Berikut jadwal lengkap MotoGP Australia di sirkuit Phillip Island:
Jumat, 20 Oktober 2017
- Latihan bebas 1
Moto3: 06.00-06.40 WIB
MotoGP: 06.55-07.40 WIB
Moto2: 07.55-08.40 WIB - Latihan bebas 2
Moto3: 10.10-10.50 WIB
MotoGP: 11.05-11.50 WIB
Moto2: 12.05-12.50 WIB
Sabtu, 21 Oktober 2017
- Latihan bebas 3
Moto3: 06.00-06.40 WIB
MotoGP: 06.55-07.40 WIB
Moto2: 07.55-08.40 WIB - Latihan Bebas 4
MotoGP: 10.30-11.00 WIB - Kualifikasi
Moto3: 09.35:10.15 WIB
Moto2: 12.05-12.50 WIB
MotoGP: kualifikasi 1: 11.10-11.25 WIB
MotoGP: kualifikasi 2: 11.35-11.50 WIB
Minggu, 22 Oktober 2017 (race)
- Moto3: 09.00 WIB
- Moto2: 10.20 WIB
- MotoGP: 12.00 WIB
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Motogp.com |
KOMENTAR