GridOto.com - Genangan air sering dijumpai saat musim penghujan.
Dalam genangan air terdapat bahaya yang mengancam atau lebih dikenal dengan aquaplaning.
Penyebabnya adalah ban kurang ampuh dalam mengurai air serta daya cengkram ban melemah karena kehilangan traksi.
Biasanya hal ini terjadi pada ban yang sudah tipis dan tidak memiliki ulir yang banyak.
Bagi pengendara yang belum mengganti ban di musim hujan, harus lebih berhati-hati.
(BACA JUGA: Tips Atasi Shocbreaker Belakang Bocor, Bisa Diservis Lho, Ini Rincian Biayanya)
Jika terpaksa terpaksa berkendara, ini tipsnya untuk menghindari aquaplaning.
Saat melintasi genangan air, tahan pedal gas agar kendaraan tidak melaju terlalu cepat.
Namun, jika terjadi gejala aquaplaning, Anda bids langsung merespon dengan melepas sesaat pedal gas, rem dan kopling pada kendaraan.
Ikuti gerakan aquaplaning tersebut.
Editor | : | Akbar |
Sumber | : | Otomania.com |
KOMENTAR