Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Target Penjualan Yamaha Mio S Setiap Bulannya

Niko Fiandri - Minggu, 15 Oktober 2017 | 07:41 WIB
Yamaha Mio S launching
Faisal
Yamaha Mio S launching


GridOto.com - Setiap bulan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing ( PT YIMM) menargetkan sekitar 19.000 unit Yamaha Mio S.

Eggy, Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (PT YIMM) mengatakan, "Untuk Yamaha Mio S ditargetkan 10.000 hingga 19.000 unit perbulannya".

Hal ini senada yang dikatakan Oleh Eddy Ang, Deputy GM Public Relation yang mengatakan bahwa Yamaha Mio S akan diproduksi 19.000 unit per bulannya.

Hingga akhir tahun produksi Yamaha Mio S diperkirakan akan menyentuh kira-kira 50.000 unit.

(BACA JUGA: Nih 9 Fitur Unggulan Yamaha Mio S Yang Bikin Ladies Klepek-klepek, Pengertian Banget Deh!)

"Kita menargetkan sekitar 19.000 unit perbulannya sehingga selama 3 bulan sampai akhir tahun 2017 produksi Yamaha Mio S akan menyentuh kurang lebih 50.000 unit," ujar Eddy Ang kepada GridOto di Ancol, Jakarta Utara.

Yamaha Mio S memiliki fitur-fitur yaitu desain sayap depan yang lebih ramping, Led Headlamp, Answer Back System, velk dan ban lebar.

Yamaha Mio S dibekali mesin 125cc yang mampu menghasilkan tenaga 9,4 dk di 8.000 rpm dan Torsi 9,6 nm di 5.500 rpm.

Yamaha Mio S yang baru dilaunching kemarin (15/09) ini dibandrol on the road Jakarta (otr) Rp 15.750.000.

Dengan beberapa pilihan warna yaitu Smart White, Spirit Red, Strong Black dan Special Green.

Editor : Niko Fiandri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Persiapan Liburan Natal, Ban Nissan Grand Livina Dijual Mulai Segini, Berikut Mereknya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa