Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang dan Bawa Barang Pakai Roof Rack di Mobil, Perhatikan Hal Ini

Dwi Wahyu R. - Jumat, 13 Oktober 2017 | 15:00 WIB
Roof rack di mobil
Roof rack di mobil

GridOto.com—Membawa barang menggunakan roof rack lazim dilakukan.

Namun, roof rack ini tidak bisa dipasang asal-asalan.

Sebelum dipasang, Anda mesti melakukan pengukuran untuk menentukan posisi peletakannya.

Cara terbaik tentu memposisikan roof rack di tengah.

“Idealnya penempatan roof rack sedekat mungkin dengan pusat gravitasi kendaraan,” terang Aswin dari DPJ Accessories di ITC Duta Mas Fatmawati, Jakarta Selatan.

(BACA JUGA: Biaya Perbaikan dan Perawatan Mobil Transmisi Otomatis, Jumlahnya Segitu Aja)

Anda juga harus memperhatikan jumlah beban yang dibawa di atap.

“Penempatan barang di atap dengan menggunakan roof rack sah-sah saja, asalkan tidak melebih kemampuan angkut atap,” lanjut Aswin.

 Aswin menambahkan daya angkut atap untuk kendaraan ringan sekitar 25-40 kg.

Sebaiknya, peletakkan barang juga tidak boleh bertumpuk terlalu tinggi.

“Usahakan menaruh tas besar di belakang dan yang kecil di depan,” papar Aswin.

(BACA JUGA: Masalah Utama Mobil Transmisi Otomatis, Nomor 3 yang Paling Parah)

Lebih aman lagi gunakan cargo net untuk menjaga barang tidak jatuh.

“Setelah terkena hujan sebaiknya roof rail atau roof rack dibersihkan,” kata Aswin lagi.

Tujuannya agar besi roof rack tidak karatan dan yang berbahan alumunium atau plastik tidak cepat kusam.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa