GridOto.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali memberikan 20 unit mobil rekondisi kepada pelanggan setianya, Selasa (11/12).
Penyerahan 20 unit mobil tersebut dilaksanakan di outlet flagship Daihatsu, Astra Biz Center, Tangerang.
Jika diperrinci 20 mobil tersebut terdiri dari 8 unit Xenia, 8 unit Terios, 2 unit Sirion, dan 2 unit Luxio.
Acara penyerahan ini, sekaligus menggenapi jumlah mobil yang telah direkondisi oleh Daihatsu yakni 45 unit.
(BACA JUGA: Apresiasi Pelanggan Setia, Daihatsu Rekondisi 3 Mobil di Bandung)
Total tersebut dibagikan di 7 area yang meliputi Jawa Tengah, Jogjakarta, Kalimantan, Sulawesi, Sumatera, Jawa Barat, Jawa Timur, Karawang, dan Jabodetabek.
"Kami berharap pelanggan dapat terus menggunakan dan mencintai produk-produk Daihatsu," ucap Supranoto Deputy Chief Executive PT Astra International - Daihatsu Sales Operation.
Sebagai informasi, pemenang ajang Daihatsu Setia ini ditentukan berdasarkan jarak tempuh terpanjang pemakaian mobil.
Selain itu, variabel lain seperti servis rutin berkala di bengkel resmi, dan kepemilikan tangan pertama (perorangan) juga turut menjadi bahan penilaian.
(BACA JUGA: Dapat Kejutan dari Daihatsu, Dua Konsumen Ini Mobilnya Direkondisi Secara Gratis)
Selama proses rekondisi, para pemenang dipinjamkan unit mobil pengganti oleh Daihatsu.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR