Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dolar Masih Naik Turun, Kapan Daihatsu Naikkan Harga Jual?

Dio Dananjaya - Senin, 10 Desember 2018 | 14:35 WIB

GridOto.com – Nilai tukar tupiah terhadap dolar sempat menyentuh angka Rp 15.000 beberapa waktu yang lalu.

Hal ini membuat beberapa produsen otomotif harus mengkoreksi harga jualnya di pasaran.

Termasuk PT Astra Daihatsu Motor (ADM), yang kabarnya hampir saja menaikkan banderol produk-produknya.

Namun hal tersebut rupanya urung dilakukan karena nilai tukar rupiah terhadap dolar masih fluktuatif.

(BACA JUGA: Beredar Isu Xenia Baru, Daihatsu Sebut Kelebihan Model Lama Tetap Dipertahankan)

“Mestinya kan kami naik segera, tapi karena dolarnya ini yang naik turun, kami masih amati,” ujar Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT ADM.

“Kalau pakai angka yang lalu ketinggian, kemarin mulai turun, tapi sekarang naik lagi nih,” lanjutnya kepada wartawan di Jakarta (8/12/2018).

Meski begitu, Amelia memastikan harga Daihatsu bakal segera naik di tahun 2019.

“Kami mesti naik harga, paling lama Januari sekalian menyesuaikan dengan harga tahun depan,” imbuhnya.

(BACA JUGA: Ditanya Soal Xenia Bermesin 1.500 Cc, Begini Jawaban Daihatsu)

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Sangat Menggoda, Mobil Bekas Suzuki Ertiga Matic di November 2024 Dijual Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa