Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Transmisi Otomatis yang Cocok Dipakai di Indonesia, Ini Jawabannya

Radityo Herdianto - Kamis, 6 Desember 2018 | 08:00 WIB
Ilustrasi pengoperasian transmisi otomatis
Ilustrasi pengoperasian transmisi otomatis

GridOto.com-Ada beberapa jenis transmisi otomatis yang disematkan pada mobil yang beredar di Indonesia.

Mulai dari transmisi otomatis konvensional, CVT (Continuously Variable Transmission), sampai transmisi dengan kopling ganda (Dual Clutch Transmission).

Lantas, jenis transmisi otomatis apa yang paling cocok dipakai di Indonesia?

"Dari segi pemakaian dan biaya perawatan, transmisi otomatis konvensional lebih cocok dipakai oleh pemilik mobil di Indonesia," ujar Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel Worner Matic, Bintaro, Tangerang Selatan kepada GridOto.com (4/12).

Transmisi otomatis konvensional adalah transmisi matik yang menciptakan rasio gigi menggunakan planetary gear set dan memiliki torque converter (kopling fluida).

Transmisi ZF dengan 4 set planetary gear
newspress.co.uk
Transmisi ZF dengan 4 set planetary gear

(BACA JUGA: Otoseken: Tips Memeriksa Transmisi Otomatis Mobil Bekas)

Contoh mobil dengan transmisi otomatis konvensional di Indonesia adalah Toyota Agya, Daihatsu Ayla, Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, Toyota Kijang Innova, Toyota Fortuner, dan Suzuki Ertiga.

Menurut Hermas, transmisi konvensional dinilai memiliki durabilitas dan usia pakai yang lebih baik.

Bukan tanpa alasan, menurut mantan wartawan Kompas ini transmisi konvensional memiliki teknologi yang sederhana.

Minimnya teknologi yang disematkan di transmisi konvensional membuat durabilitas dan usia pakai jauh lebih lama serta biaya perbaikannya lebih murah.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ini Penyebab Piston Kaliper Rem Mobil Berkarat, Pemicu Terjadinya Blong

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa