Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OtoRace: Batal Menang! Awhin Sanjaya Kena Penalti di AP250 ARRC Thailand

Fendi - Senin, 3 Desember 2018 | 07:47 WIB
Awhin Sanjaya yang menang pada race 2 AP250 ARRC Thailand, dibatalkan
Instagram / @astrahondaracingteam
Awhin Sanjaya yang menang pada race 2 AP250 ARRC Thailand, dibatalkan


GridOto.com – Kena penalti, kemenangan Awhin Sanjaya pada race 2 kelas AP250 ARRC Thailand di sirkuit Chang, Buriram hari Minggu (2/12/2018), dibatalkan.

Pembalap Astra Honda Racing Team Awhin Sanjaya finish terdepan pada race 2, unggul tipis dari Andy Muhammad Fadly.

Balapan pada seri terakhir ARRC musim 2018 ini berlangsung ketat sepanjang lomba sampai garis finish.

Namun setelah balapan selesai, pada layar monitor di televisi muncul informasi ‘hasil lomba dalam penyelidikan’.

(BACA JUGA: OtoRace: Dua Bendera Indonesia Berkibar di Race 2 Kelas AP250 ARRC Thailand)

Seremonial penyerahan trofi di podium berlangsung sesuai hasil lomba.

Awhin Sanjaya menempati podium tertinggi, diikuti Andy Muhammad Fadly dari tim Manual Tech KYT Kawasaki Racing.

Posisi ketiga ditempati pembalap tuan rumah Kritchaporn Kaewsonthi.

Namun muncul pengumuman, kemenangan Awhin Sanjaya dianulir.

Dikutip GridOto.com dari asiaroadracing.com, Awhin Sanjaya, dihukum dengan lima posisi balapan karena telah melaju melampaui batas trek.

Membuatnya berada di urutan enam.

Bagi Andy Muhammad Fadly, ini kemenangan pertamanya di kelas Asia Production 250 (AP250).

Hasil race 2 kelas AP250 ARRC Thailand, setelah Awhin Sanjaya kena penalti
asiaroadracing.com
Hasil race 2 kelas AP250 ARRC Thailand, setelah Awhin Sanjaya kena penalti

Editor : Fendi
Sumber : asiaroadracing.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa