GridOto.com - Lagi-lagi, peristiwa pemotor yang masuk ke jalan bebas hambatan yakni jalan tol kembali terjadi.
Sebuah video tersebar di media sosial dengan durasi 59 detik tersebut diunggah di akun Instagram @jakarta_terkini pada Kamis (9/11/2018).
"Aksi nekat pemotor melintasi Tol Ancol arah Bandara (Soekarno-Hatta) tanpa menggunakan helm pada Rabu (7/11/2018)," begitu keterangan yang tertulis dalam video tersebut.
Dikutip GridOto.com dari Kompas.com, kepala Induk PJR Jaya II AKP Mansur mengatakan, pihaknya tidak mengetahui adanya aksi nekat tersebut.
(BACA JUGA:Pemotor Ngeyel! Masuk Jalan Tol dengan Cara Nyelip di Belakang Mobil)
Kelakuan pemotor itu pun tidak terdeteksi di sejumlah rekaman CCTV.
"Jadi tadi sudah ditelusuri lewat beberapa CCTV itu tidak terpantau, tidak ada. Saya juga bingung, kalaupun ada itu lewat mana. Itu kan orang stres sepertinya," kata Mansur saat dikonfirmasi pada Kamis siang.
Mansur menduga, pemotor itu masuk melalui pintu keluar jalan tol yang tidak memiliki gerbang.
Ia menyebut, sanksi tilang dan denda menanti pemotor yang nekat melintas di jalan tol.
Pemotor itu dinilai telah melanggar marka jalan.
(BACA JUGA : Hingga September, Jasa Marga Catat 77 Orang Meninggal di Jalan Tol)
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR