Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Unik Nih Fitur Baru dari Ojek Online, Enggak Takut Kehabisan Bensin

Adi Wira Bhre Anggono - Rabu, 7 November 2018 | 09:38 WIB
Go-Jek perkenalkan layanan barunya Go-Pertamina, jasa layanan pesan-antar BBM
Go-jek.com
Go-Jek perkenalkan layanan barunya Go-Pertamina, jasa layanan pesan-antar BBM

GridOto.com - Provider ojek online Go-jek kasih fitur unik.

Fitur unik ini berguna banget kalau pas bensin di kendaraan sobat mulai tipis.

Fitur tersebut mereka masukan dalam aplikasi Go-Life dan diberi nama Go-Pertamina.

Apikasi itu nantinya akan memberikan layanan pesan antar bahan bakar minyak (BBM) yang mengambil produk dari Pertamina.

(Baca juga: Pembalap Suzuki MotoGP Naik Motor Saat Launching di Indonesia?)

Dengan layanan Go Pertamina, konsumen bisa memesan bahan bakar Pertamina yang akan dilayani langsung oleh runner (jasa pengantar BBM) khusus yang disiapkan Go-Jek ke alamat pemesan.

Mengutip dari halaman go-jek.com, Go-Pertamina merupakan jasa pemesanan dan pengantar berbagai bahan bakar resmi dan dukungan jaringan luas dari Pertamaina.

Untuk bahan bakar yang disediakan, yakni Pertamax Racing, Pertamax Turbo, dan Pertamina Dex.

Go-Jek mengklaim runner atau jasa pengantaran untuk alikasi ini sudah terlatih dan sesuai standar kualitas dan kemanan HSE Pertamina.

Untuk konsumen yang ingin melakukan pemesanan bisa dengan mengunduh aplikasi Go-Life.

Editor : Niko Fiandri
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kondensor Bocor Bikin AC Mobil Tidak Dingin, Penyebabnya Bisa Sepele

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa