GridOto.com - KTM Duke termasuk dalam primadona bahan modifikasi karena tampilannya yang sudah kekar.
Hal itu juga yang membuat Mandrill Garage dari Beijing menciptakan motor sangar dari KTM Duke 390 lansiran 2016.
Mereka menciptakan sebuah motor bergaya balap dengan sedikit unsur balap tracker yang diberi julukan "Orange Shark".
Para kru Mandrill langsung mempreteli semua bagian plastik dari Duke 390 dan menggantinya dengan bahan yang tetap enteng.
(BACA JUGA: Dibalut Krom, KTM RC 200 Serasa Pakai Baju Zirah)
Dengan alasan motor ini bakal dipakai untuk meliuk-liuk menghindari kepadatan lalu lintas di sana.
Setelah itu, mereka mengganti tangkinya dengan yang lebih ramping dan berbahan aluminium.
Uniknya, pada tangki ini terpasang panel instrumen Duke 390 yang membuat bagian kokpit lebih lega.
Sehingga di sisi kemudi hanya ada setang fatbar dengan tambahan steering damper agar kendali motor makin nyaman.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Pipeburn.com |
KOMENTAR