GridOto.com - Pastinya sudah banyak yang tahu merek knalpot racing Cream-pie ini, apalagi kalau kamu suka nonton balap road race atau drag race.
Knalpot Cream-pie asal Yogyakarta ini memang spesialis bikin knalpot biar motor makin ngacir di ajang balapan lokal hingga buat motor harian.
Kebetulan nih, GridOto dapat kesempatan buat mengintip langsung jeroan pabrik knalpot Cream-pie yang beralamat di Jalan Sampaan-Berbah, Sleman, Yogyakarta.
Baru masuk saja, ratusan knalpot sudah tergelar di lantai tokonya yang berada di bagian depan pabrik.
(BACA JUGA: Permintaan Knalpot Racing Buat Motor Harian Menurun, Tapi Enggak Ngaruh Buat Kedua Motor Ini)
Lantas bagaimana sih kisah perjalanan knalpot Cream-pie ini?
"Sebenarnya knalpot Cream-pie ini mulai diproduksi tahun 2005, awalnya kita mulai di balapan drag race 2 tak," buka Tris Wahyudi, punggawa knalpot Cream-pie saat ditemui di workshopnya di Berbah, Senin (22/10).
Tris kemudian mengajak GridOto berkeliling dengan ditemani Topan, kepala produksi dan pemasaran knalpot Cream-pie.
"Yang pasti diawali dengan riset dan ada proses trial dan error," ungkap Topan.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
KOMENTAR