Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Cuma Gaya, Warna dan Lekukan Windshield Motor Ada Fungsinya!

Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 3 Oktober 2018 | 15:15 WIB
Windshield clear dan smoke untuk Yamaha NMAX
Farhan
Windshield clear dan smoke untuk Yamaha NMAX

GridOto.com – Selain melindungi bikers dari hembusan angin di depan, windshield juga berfungsi sebagai pemanis tampilan motor.

Makanya, produsen windshield aftermarket menyediakan beragam bentuk dan warna yang bisa dipilih sesuai selera.

Selain membuat motor terlihat lebih menarik, apakah warna dan bentuk windshield sendiri ada kegunaannya?

“Warna windshield aftermarket bervariasi, mulai dari clear, smoke, dark, hingga warna rainbow juga ada layaknya pilihan visor helm motor,” jelas Randy, produsen windshield merek Sectbill di Ruko Sentral BKT, Duren Sawit, Jakarta Timur kepada GridOto.com.

(BACA JUGA: Suzuki Rilis All New Katana di Intermot, Sang Legenda Terlahir Kembali)

Dari segi fungsi, warna tersebut juga memiliki tujuan yang sama seperti visor helm di motor.

“Tujuannya bisa melindungi pengendara dari pantulan cahaya, contohnya saat kena sorotan lampu kendaraan dari depan,” jawabnya.

Kalau dari segi bentuk, ternyata model windshield aftermarket seperti keluaran Sectbill punya tujuan tertentu saat dipasang.

“Bentuk bergelombang, melengkung, atau bubble yang kami sediakan sudah melalui uji coba di motor, sehingga selain gaya juga berfungsi,” tambah Randy.

(BACA JUGA: Perhatikan Dua Angka Ini Kalau Motor Ingin Pakai Oli Full Sintetik)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa