Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini 13 Pegokart Muda yang Siap Harumkan Nama Indonesia di Italia

Taufiq JF Putra - Selasa, 25 September 2018 | 20:44 WIB
Sejumlah pegokart muda akan mewakili Indonesia di ajang Rok Cup International di Italia
Taufiq JF
Sejumlah pegokart muda akan mewakili Indonesia di ajang Rok Cup International di Italia

GridOto.com - Rangkaian balapan gokart yang bertajuk Eshark Rok Cup Indonesia dan Rok Cup Asia baru saja selesai digelar.

Dari rangkaian tersebut, keluar sejumlah pegokart muda sebagai wakil Indonesia di ajang tertinggi, yaitu Rok Cup International Final 2018.

Rok Cup International Final 2018 akan digelar di South Garda International Karting Circuit, Lonato, Italia pada 10-13 Oktober 2018.

Indonesia mengirimkan 13 wakilnya ke Italia.

(BACA JUGA: Blast From The Past! The Krauser Domani, Sidecar Retro yang Dikira Mobil dari Belakang )

Yaitu Gael Julie (DSR Racing), Kanada Gusasi dan Kanenam Rito Sini (BHMS Racing), Daffa AB, M. arits, Farrel Gebol (P-Five Racing), Rava Mahpud dan Zahir Ali (Tanada), Akhella Chandra (UT Racing Team).

Lalu juga ada Silvano Chirstian, Adrian Hassan (ASR Motorsport), Eris Mahpud (ESI Motorsport) dan Diptya Oktadewa (Respon Motorsport).

Ade Satyaningtyas, manajer tim Indonesia mengatakan tahun ini merupakan jumlah terbanyak pembalap Indonesia yang ikut serta di Rok International Final.

"Kami berharap pembalap Indonesia bisa lolos ke babak final dan bisa meraih hasil terbaik," ujar Ade saat konferensi pers di Balai Sarwono, Jakarta Selatan, Selasa (25/09/2018).

Ade pun yakin semua finalis dari Indonesia punya motivasi untuk mengharumkan nama bangsa dan mengibarkan merah putih di Italia.

(BACA JUGA: Gelar MotoGP, Thailand Siap Cetak Sejarah, Ini Persiapannya)

Salah satu pembalap, Silvano Christian mengaku melakukan beberapa persiapan dulu sebelum berlomba.

"Satu minggu sebelumnya kami persiapan balapan dulu, untuk persiapan fisik di sana lebih banyak, tahun ini kami juga lebih tahu tim-tim yang di sana, jadi kami expect untuk performanya lebih baik dari tahun lalu," ungkapnya kepada awak media.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Menghafal Singkatan-singkatan Jalan Tol di Indonesia, Cipali Kerap Salah Arti

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa