Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

AGV Buat Replika Helm Balap Legenda MotoGP Tahun 1970-an, Retro Abis!

Radityo Kuswihatmo - Selasa, 18 September 2018 | 11:35 WIB
Barry Sheene
Morebikes.co.uk
Barry Sheene

GridOto.com - AGV baru saja memperlihatkan replika dari helm salah satu legenda MotoGP dan akan mulai dipasarkan segera.

Helm ini adalah milik Barry Sheene, salah satu legenda MotoGP yang memenangkan dua juara dunia pada 1976 dan 1977.

Tentunya ada sedikit perbedaan antara helm replika ini dengan aslinya, yakni tak ada lubang di pelindung dagu.

Yak, di helm asli Barry Sheene ada lubang di bagian ini, dan bukan untuk meningkatkan aliran angin dan ventilasi.

Replika helm Barry Sheene
Morebikes.co.uk
Replika helm Barry Sheene

(BACA JUGA: Harga AGV Rilis Helm Replika Juara Dunia Pembalap Moto2 Lebih dari Honda BeAT eSP)

Adanya lubang di helm Berry untuk bisa memasukkan rokok dan merokok di detik-detik menjelang balapan.

Model helm itu sendiri adalah seri AGV X3000 namun mendapatkan material modern dan teknik pembuatan modern di seri replikanya.

Materialnya dibuat dari ACF (advanced composite fiber) untuk bagian luarnya.

Di versi replika ini ada ventilasi yang bisa dibuka tutup, bagian dalam bisa dilepas dan dicuci, dan untuk pengaitnya helm replika ini sudah memakai double D-ring.

Editor : Fendi
Sumber : Morebikes.co.uk

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa