Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Puaskan Konsumen, Indigo Auto Jual Mobil Bekas Berkualitas dengan Buy-back Guarantee

Taufan Rizaldy Putra - Sabtu, 15 September 2018 | 14:30 WIB
Showroom mobil bekas Indigo Auto
Istimewa
Showroom mobil bekas Indigo Auto

GridOto.com - Sebagai calon konsumen mobil bekas, wajar jika Anda sedikit ragu dengan kondisi mobil yang ditawarkan oleh showroom atau pemilik sebelumnya.

Terkadang ada mobil-mobil yang ternyata pernah tabrakan atau odometernya sudah diputar.

Jika Anda salah satu calon konsumen yang berpikir seperti itu, showroom Indigo Auto bisa menjadi alternatif gerai mobil bekas berkualitas yang terpercaya.

Yudy Budiman, pemilik showroom tersebut, sudah berkecimpung di dunia penjualan otomotif sejak 1999 saat pertama kali menjadi sales Toyota, dan menjadi kepala cabang di tahun 2007.

Showroom ini didirikan pada 5 Mei 2014 dan telah menjual 760 unit selama beroperasi.

Indigo Auto memiliki dua lokasi showroom di daerah Tangerang, yang pertama ada di BEZ Auto A 50, Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Tangerang, Banten dan yang kedua terletak di Serba OTO A1 No. 1, Palem Semi, Tangerang, Banten.

(BACA JUGA: Ojek Online, Permasalahannya Kini)

Beberapa mobil yang ditawarkan di Indigo Auto
Istimewa
Beberapa mobil yang ditawarkan di Indigo Auto

"Showroom kita spesialis mobil bekas berkualitas dan ada buy-back guarantee-nya, dengan catatan kondisi mobil tak banyak berubah dari saat dibeli konsumen," ujar Yudy, pemilik Indigo Auto kepada OtoSeken.

Mobil yang ditawarkan pun cukup beragam, dari mulai MPV dengan harga terjangkau seperti Honda Mobilio dan Toyota Avanza, hingga mobil eksekutif seperti Toyota Alphard dan Mark X.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tegaskan Tetap Lanjut Balapan, Nasib KTM di MotoGP Masih Diragukan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa