Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

formula 1

Lamborghini Masih Terlalu Dini Terjun ke Ajang Formula 1 Tahun 2021

Nur Pramudito - Jumat, 14 September 2018 | 14:03 WIB
CEO Lamborghini Stefano Dimenicali
thisisf1.com
CEO Lamborghini Stefano Dimenicali

GridOto.com - Lamborghini sempat diberitakan akan terjun ke arena balap F1, bos pabrikan mobil mewah asal Italia itu pun memberikan jawabannya.

Balap F1 tahun 2021 akan menerapkan regulasi anyar dan kabarnya akan ada pabrikan baru yang tertarik bergabung.

Tetapi Presiden FIA Jean Todt menyatakan ada beberapa pabrikan yang keberatan dengan waktu yang sudah ditetapkan itu.

Satu yang pasti, pabrikan asal Italia Lamborghini yang merasa masuk F1 tahun 2021 terlalu dini.

(BACA JUGA: Jelang F1 Singapura, Lewis Hamilton Ingin Punya Anak, Tapi..)

Hal ini dinyatakan bos Lamborghini Stefano Domenicali dalanm situs Formula 1.

"Untuk ikut F1 sekarang biayanya sangatlah besar," kata Stefano Domenicali dilansir GridOto.com dari Speedweek.

"Untuk sekarang Lamborghini lebih fokus investasi di sektor lain," sambung pria yang pernah jadi bos tim F1 Ferrari.

"Ini soal produk baru dan dealer, kami dalam proses pengelolaan group besar yang sedang berkembang," ucapnya.

(BACA JUGA: Bos Mercedes Mengunjungi Legenda F1 Niki Lauda di Rumah Sakit)

"Jika saya lihat Lamborghini masuk ke Formula 1 dalam waktu dekat, itu adalah hal yang mustahil," pungkas Stefano Domenicali.

Editor : Fendi
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harta Pegawai Komdigi Dilucuti, Jadi Backing Judol Nimbun Mercedes-Maybach Sampai H-D Road Glide

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa