GridOto.com - Mike Webb, Race Direktor MotoGP, angkat bicara penyebab pembatalan MotoGP Inggris minggu ini (26/8/2018).
MotoGP Inggris dibatalkan karena alam alias force majeur.
Hujan deras di sirkuit Silverstone yang jadi tempat MotoGP Inggris digelar.
Hujan deras tidak bisa ditanggulangi sampai enam jam dari jadwal balap yang ditentukan.
(BACA JUGA: Cuma MotoGP Qatar yang Bisa Balapan Senin Setelah Balap Minggu Ditunda)
Race Director MotoGP tegas menyalahkan kondisi aspal sirkuit MotoGP Inggris.
"Sudah beberapa musim kami banyak mengalami balapan hujan deras dengan kondisi aspal yang belum diperbaharui. Kali ini kenapa hujan tidak bisa diatasi? Beberapa titik yang harus diamankan dari genangan air enggak bisa diantisipasi," kata Mike Webb yang dikutip GridOto.com dari MotoGP.com.
MotoGP musim ini sirkuit Silverstone mengalami pembaharuan aspal.
Aspal yang lama dilapis ulang untuk menyambut MotoGP Inggris tahun ini.
"Pelapisan ulang aspal jadi penyebabnya. Kelihatan air di beberapa tempat tidak bisa surut. Parahnya, ini terjadi di titik yang kritis jalur balap," jelas Mike Webb.
Editor | : | Niko Fiandri |
KOMENTAR