Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ninja H2 Sukses Cetak Rekor Baru di Bonneville Speed Week, Berapa Top Speed-nya?

Adi Wira Bhre Anggono - Jumat, 24 Agustus 2018 | 11:54 WIB
Kawasaki H2 besutan Team 38 di Bonneville Speed Week 2018
Motorcyclenews.com
Kawasaki H2 besutan Team 38 di Bonneville Speed Week 2018

GridOto.com -Sejak kemunculannya, Kawasaki Ninja H2 digadang-gadang sebagai salah satu street bike tercepat saat ini.

Dengan kubikasi mesin 998 cc, Ninja H2 diklaim mampu melontarkan tenaga hingga 200 dk pada 11.000 rpm.

Sedangkan untuk torsinya, motor dengan berat basah 238 kg ini mampu menyemburkan hingga 133,5 Nm pada 10.500 rpm.

Hal ini berbeda lagi dengan seri Ninja H2R, yang punya tenaga hingga 310 dk dan torsi mencapai 156 Nm.

Dikabarkan baru-baru ini ada sebuah Kawasaki Ninja H2 yang baru saja mencetak rekor baru pada ajang Bonneville Speed Week.

(Baca juga: Kawasaki H2 2019 Segera Dirilis, Apa yang Spesial?)

Ajang tersebut merupakan tempat para pecinta kecepatan untuk mencetak kecepatan tertinggi yang mampu diperoleh oleh kendaraannya.

Bertempat di danau garam Salt Flats di Utah, Amerika Serikat yang menjadi saksi lebih dari 100 tahun dari aksi para penggemar kecepatan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa