GridOto.com - Obrolan Blak-blakan GridOto dengan M. Fadli Immamudin di lobi Hotel Alana, Solo, enggak cuma tentang hal-hal serius, kadang merembet ke hal yang mengundang tawa.
Mantan pembalap Astra Honda Racing Team yang sekarang sedang sibuk menjalani rutinitasnya sebagai atlet balap sepeda terlihat kebingungan ketika GridOto bertanya soal hobinya.
"Hmm... Apa ya? Aduh, kayaknya cuma senang sama roda dua aja sih," jawabnya diselingi senyuman.
Padahal biasanya setiap orang punya hobi yang beragam, kadang malah berbeda jauh dengan rutinitiasnya sehari-hari.
(BACA JUGA: Blak-blakan M. Fadli: Pembalap yang Menabrak Saya Tidak Berani Balapan Lagi)
"Sekarang kalau ngomongin sepak bola, saya enggak terlalu minat. Kemarin piala dunia saya enggak sekalipun nonton pertandingannya," jujur Fadli.
Bahkan diakuinya, ia paling enggak bisa kalau disuruh olahraga yang ada bolanya.
"Main sepak bola saya digocekin terus, main basket yang ada saya dribble pakai dua tangan, double ya? hahaha," ujarnya sambil tertawa.
Bagaimana dengan olahraga lain?
"Saya suka diajak main bulutangkis, kayaknya saya udah pukul raket dengan kencang, kok-nya malah entah kemana. Enggak kena," tawanya lagi.
Editor | : | Niko Fiandri |
KOMENTAR