Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaca Belakang BMW Seri 5 Touring Bisa Dibuka, Ternyata Ini Fungsinya

Radityo Herdianto - Selasa, 7 Agustus 2018 | 07:00 WIB
BMW 5 Series Touring Bagian Belakang
Radityo Herdianto
BMW 5 Series Touring Bagian Belakang

GridOto.com-BMW Indonesia meluncurkan varian terbarunya, BMW 5 Touring pada akhir Juli 2018 lalu.

Ini adalah varian station wagon atau estate dari BMW Seri 5.

Pada model estate, kepraktisan ruang penyimpanan dan akses barang menjadi nilai utama.

Salah satunya adalah kaca jendela pintu belakang atau bagasi yang bisa dibuka terpisah dengan pintu bagasinya.

Untuk apa fungsinya?

"Mobil jenis ini memang diperuntukkan perjalanan jauh dengan bawaan yang lebih banyak, jadi kaca jendela bisa dibuka untuk kepraktisan akses barang di bagasi," ujar Ricky Boen, Product and Training Manager BMW Astra saat ditemui GridOto.com (6/8).

Akses Kaca Jendela Belakang untuk Bagasi BMW 5 Series Touring
Radityo Herdianto
Akses Kaca Jendela Belakang untuk Bagasi BMW 5 Series Touring

(BACA JUGA: Bukan Sekadar Kosmetik, Ini Fungsi Strut Bar Di Mobil)

Jadi pemilik mobil bisa mengambil barang tanpa harus membuka pintu bagasi, cukup mengakses dari kaca jendela belakang.

Selain itu, mobil jenis estate yang ramai di pasar Eropa ini umumnya digunakan untuk berlibur dengan membawa hewan peliharaan.

Hewan peliharaan bisa diletakkan di bagasi dan kaca jendela bisa dibuka agar bisa mendapatkan udara segar tanpa takut melompat keluar mobil.

"Model touring atau estate ini memang bukan selera sebagian besar konsumen Indonesia, namun model ini memiliki keekslusifan tersendiri dengan kepraktisan lebih," tutup Ricky.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompetisi Berakhir, Ini yang Terjadi pada Motor Bekas MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa