Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Valentino Rossi Komentari Pembalap Muda Calon Rekan Muridnya di Tim Satelit Yamaha

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 3 Agustus 2018 | 20:35 WIB
Valentino Rossi (kiri) bersama Franco Morbidelli (kanan)
GPxtra
Valentino Rossi (kiri) bersama Franco Morbidelli (kanan)

GridOto.com - Nama murid Valentino Rossi, Franco Morbidelli, memang sedang dikaitkan bakal jadi pembalap tim SIC-Yamaha di MotoGP 2018.

Bahkan, ada yang menyebut bahwa nasib Franco Morbidelli hampir pasti jadi pembalap tim satelit Yamaha tersebut.

Yang jadi pembahasan lainnya, siapa yang jadi rekan Morbidelli di sana?

Beberapa nama muncul.

(BACA JUGA:FP2 MotoGP Ceko: Pembalap Malaysia Kalahkan Valentino Rossi dan Marc Marquez)

Salah satunya nama pembalap muda Moto2 yang sedang melejit, Fabio Quartararo.

Valentino Rossi tak luput mengomentari hal itu.

"Aku tak tahu banyak, tapi aku pernah dengar, kemungkinan Alvaro Bautista atau Fabio Quartararo," kata Rossi, dikutip GridOto.com dari Speedweek.

"Ada dua pilihan berbeda, Quartararo yang cepat dan berbakat, tapi dia belum cukup berpengalaman di MotoGP, atau Alvaro dengan penuh pengalaman di kelas ini," sambung Rossi.

Menurut Rossi, mending Yamaha memilih Alvaro Bautista.

(BACA JUGA: Valentino Rossi Ungkap Dua Kesalahan Besar YamahaAmbisi Valentino Rossi di MotoGP Ceko, Patahkan Rekor Buruk 19 Grand Prix)

Risiko besar buat SIC-Yamaha memilih pembalap minim pengalaman.

"Dia akan jadi pilihan yang aman, Quartararo lebih seperti perjudian, tapi itu bukan aku yang memutuskan," lanjut Rossi.

Editor : Fendi
Sumber : Speedweek

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ganti Kampas Rem Cakram Yamaha NMAX, Bersihkan Bagian Penting Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa