Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Federal Lubricants Punya Strategi Baru Untuk Penuhi Perkembangan Pasar, Tambah Oli Baru Nih?

Dida Argadea - Rabu, 25 Juli 2018 | 14:56 WIB
Jenis-jenis oli dari Federal Oil
federaloil.co.id
Jenis-jenis oli dari Federal Oil

GridOto.com - Federal Oil merupakan salah satu merek oli motor di Indonesia lansiran Federal Lubricant.

Produknya bermacam-macam, mulai dari oli untuk motor manual sampai untuk motor matik.

Ngomongin produk, ternyata Federal Oil punya strategi baru nih.

Perkembangan industri motor ternyata jadi alasan Federal Oil bikin strategi baru, untuk produk unggulan mereka.

(BACA JUGA: Cara Mudah Pilih Ukuran Helm Ala Komunitas Belajar Helm)

"Soal produk unggulan, kalau sampai hari ini kami masih Ultratec, itu oli untuk motor manual," kata Persiden Direktur PT Federal Karyatama, Patrick Adhiatmadja kepada GridOto.com.

"Tapi kalau melihat pertumbuhan motor matik sekarang sudah sangat menggila, ini kami akan arahkan produk unggulan baru, yaitu oli motor matik," imbuhnya.

Produk Federal Oil matik yang ada saat ini
federaloil.co.id
Produk Federal Oil matik yang ada saat ini

Patrick masih enggan menjelaskan produk unggulan yang dimaksud akan seperti apa.

Apakah Federal Lubricant akan merilis oli matik baru dengan harga yang murah?

Kemungkinan memang selalu terbuka sih.

Saat ini oli matik dari Federal Oil tercatat ada Federal Matic 40, Matic 30, Y-Matic, serta Ultratec Matic.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pemilik Mobil Listrik Full Senyum, V-Green Siap Bangun 100.000 Stasiun Pengisian Daya di Indonesia

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa