Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kembali Pecahkan Rekor Baru, Segini Catatan Waktu Honda Civic Type R di Sirkuit Estoril Portugal

Dio Dananjaya - Rabu, 25 Juli 2018 | 13:32 WIB
Pembalap WTCR Tiago Monteiro, pecahkan rekor Honda Civic Type R di Sirkuit Estoril, Portugal
Istimewa
Pembalap WTCR Tiago Monteiro, pecahkan rekor Honda Civic Type R di Sirkuit Estoril, Portugal

GridOto.comHonda Civic Type R kembali memecahkan rekor lap tercepat di sirkuit balap untuk mobil berpengerak roda depan.

Kali ini Civic Type R yang dikendarai pembalap WTCR, Tiago Monteiro, mencetak rekor lap time baru 2 menit 01,84 detik di Sirkuit Estoril, Portugal.

Sebelumnya Honda Civic Type R telah mencatat rekor di Sirkuit Silvertone, Spa-Francorchamps, dan Magny-Cours GP.

Dimana pada tiap arena tersebut, Honda Civic Type R mampu melampaui target waktu yang telah ditentukan di setiap sirkuit.

(BACA JUGA: Penutupan Pintu Tol Selama Asian Games 2018, Begini Kata Menhub)

Sementara di tahun 2016 lalu, Honda juga melakukan yang sama untuk Type R generasi terdahulu.

Yakni dengan mencetak rekor kecepatan untuk mobil penggerak depan di Sirkuit Estoril, Hungaroring, Silverstone, dan Spa-Francorchamps.

Nah di tahun ini, Honda kembali menggelar Type R Challenge 2018 setelah Honda Civic Type R berhasil memecahkan rekor lap time 7 menit 43,8 detik di Sirkuit Nurburgring Nordschleife pada April 2017.

Rekor lap time di Sirkuit Estoril adalah yang keempat untuk mobil berpenggerak roda depan yang dicatat Honda selama tahun 2018.

Di tahun 2018 ini, Honda Civic Type R sudah pecahkan empat rekor lap time di beberapa sirkuit
Istimewa
Di tahun 2018 ini, Honda Civic Type R sudah pecahkan empat rekor lap time di beberapa sirkuit

Mengenai rekor waktu yang dicatatnya, Tiago Monteiro berkomentar, “Kami datang ke sini dengan tujuan memecahkan rekor yang dipegang mobil sebelumnya, tapi saya tahu ini bukan hal yang mudah.”

“Anda harus sangat percaya diri dengan mobil Anda untuk dapat berlaga di Sirkuit Estoril dan Civic Type R adalah mobil yang sangat bertenaga, halus dan membangkitkan rasa percaya diri sehingga kami bisa memecahkan rekor sebelumnya,” tambahnya dalam siaran pers (24/7/2018).

Editor : Hendra
Sumber : Press release Honda Prospect Motor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Diguyur Air Melawan, Ini Sebab Api Dari Baterai Kendaraan Listrik Susah Mati

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa