Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

India Mulai Datangkan BMW G 310 GS Saingi Royal Enfield dan KTM

Ignatius Ferdian - Minggu, 15 Juli 2018 | 18:10 WIB
BMW G 310 GS
indianautosblog.com
BMW G 310 GS

GridOto.com - BMW sudah akan mulai menyaingi Royal Enfield Himalayan dan KTM 390 Duke Adventures.

Mereka sudah menyiapkan BMW G 310 GS dan G 310 R untuk pasar India.

BMW Motorrad India telah mengonfirmasi akan meluncurkan kedua motor tersebut pada 18 Juli 2018.

Besi tubular dan rangka belakang akan menggunakan desain yang lebih baru dari motor-motor sebelumnya.

(BACA JUGA: G-Power Modifikasi BMW X6 Jadi Segarang Lamborghini Urus)

BMW G 310 GS adalah motor satu silinder bertenaga 313 cc, injeksi dengan cairan pendingin.

Tenaga yang dihasilkan motor ini mencapai 34 dk pada 9.500 rpm.

BMW G 310 GS sudah mulai masuk diler di India
indianautosblog.com
BMW G 310 GS sudah mulai masuk diler di India

Sedangkan untuk torsi puncak mencapai 28 Nm pada 7.500 rpm.

BMW G 310 GS akan menggunakan fork upside-down 41 mm pada bagian depan dan mono-shock untuk belakang.

Editor : Fendi
Sumber : Indianautosblog.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Inilah Penyebab Ganti Gigi di Motor Sport Keras, Jadi Susah Masuk

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa