GridOto.com - Ducati sedang menghadapi masalah pada dua produknya di pasar.
Dilansir GridOto.com melalui auto.ndtv.com, kedua model Ducati yakni Supersport dan Supersport S harus ditarik kembali atau recall.
Menurut data National Highway Traffic Safety Administration (NHTSA), sebanyak 1.462 unit motor berpotensi terkena dampaknya.
(BACA JUGA : Bikin atau Perpanjang SIM Wajib Tes Psikologi, Begini Tanggapan Komunitas Toyota)
Motor yang diduga bermasalah adalah produksi antara Juli 2016 hingga Mei 2018.
Penyebab utama aksi recall ini yakni selang bensin yang posisinya dekat dengan exhaust manifold.
Hal ini bisa menyebabkan bocornya bahan bakar karena selang meleleh.
Jika dibiarkan bisa berpotensi kebakaran pada motor.
(BACA JUGA : Kamu Tipe yang Mana, Nyalip Dari Kiri Atau kanan? Ini Aturannya Sob)
Ducati memperingati pemilik motor, jika melihat ada asap saat posisi mesin idle atau mencium bau karet terbakar di sekitar fairing kiri.
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Autocar,Auto.ndtv.com |
KOMENTAR