Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Hilangkan Rasa Ngantuk Saat Riding Jauh

Luthfi Anshori - Selasa, 12 Juni 2018 | 21:05 WIB
Ilustrasi berkendara motor dalam keadaan ngantuk
Dok. MOTOR Plus
Ilustrasi berkendara motor dalam keadaan ngantuk

GridOto.com - Rasa ngantuk adalah sinyal yang diberikan tubuh ketika mulai lelah.

Kalau ngantuknya pas di atas kasur sih, tinggal rebahan aja.

Nah, kalau ngantuknya saat dalam posisi riding? Bisa bahaya, bro, kalau dibiarkan.

Berikut tips yang Anda bisa praktekkan ketika rasa ngantuk mulai menyerang saat riding.

Apa saja?

(BACA JUGA: Lo, Pemudik yang Masuk ke Yogyakarta Dipasang Janur Kuning, Kira-kira Buat Apa Yak?)

1. Tingkatkan Kecepatan

Terkadang rasa ngantuk muncul ketika  sedang berkendara di rute yang lurus dan panjang.

Simple aja buat mengusir ngantuk yang seperti ini.

Cukup variasikan bukaan gas, jadi dari pelan, digeber sedikit, lalu pelan lagi, geber lagi.

Menggeber motor memicu keluarnya hormon adrenalin yang meningkatkan konsentrasi.

Tapi jangan geber kendaraan secara ugal-ugalan.

Pastikan juga kondisi jalanan sedang aman.

(BACA JUGA: Terjangkau, Berikut adalah Biaya Perbaikan Motor Pakai Metode Press)

2. Sedikit Bermanuver

Selain geber kendaraan lebih kencang, sekresi hormon adrenalin juga bisa dipicu dengan bermanuver di motor.

Bukan berarti Anda harus salto atau wheelie…

Cukup lakukan manuver seperti pindah jalur.

Tentunya hal ini hanya bisa dilakukan saat kondisi jalan kosong.

3. Menepi untuk Tidur

Nah, jika rasa ngantuk sudah tidak tertahankan, solusi paling benar adalah menepi untuk istirahat sejenak.

Tidur sebentar efektif menghilangkan rasa ngantuk yang hebat.

Jangan lupa pilih tempat-tempat yang aman.

Seperti warung, masjid, minimarket, SPBU atau Pos Polisi.

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Buat Basah-basahan, Jas Hujan Model Ini Lebih Tahan Rembes

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa