Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WorldSBK

Unstoppable! Galang Hendra Tak Terkalahkan Sejak Lap Pertama di SuperSport Ceko!

Radityo Kuswihatmo - Minggu, 10 Juni 2018 | 19:57 WIB

GridOto.com - Galang Hendra Pratama, pembalap asal Indonesia yang membalap di ajang World SuperSport 300 (WSSP300) Ceko behasil berikan balapan yang luar biasa!

Pasalnya, Galang Hendra tak terkalahkan sejak lap pertama di balapan di sirkuit Brno ini.

Pembalap cantik Ana Carrasco, pemimpin klasemen sementara di WSSP300 juga tidak bisa mendekati Galang Hendra.

Pasalnya, jarak yang dibuat Galang Hendra bagai Marc Marquez di MotoGP Amerika 2018 lalu: sangat jauh.

(BACA JUGA: Salut! Galang Hendra Akan Pimpin Start di Balap SuperSport Ceko!)

Satu-satunya yang bisa membuat Galang Hendra kalah di balapan tadi hanya nasib buruk, dan untungnya dewa kesialan tidak meliriknya kali ini.

Sebaliknya, dewi keberuntungan berpihak kepada Galang Hendra saat tiga lap terkahir.

Di tiga lap terakhir, red flag berkibar dan hal ini berarti balapan dihentikan dan hasil diumumkan.

Galang Hendra Pratama menjadi pemenang di WSSP300 Ceko 2018 ini di bawah red flag.

Dengan ini akhirnya Indonesia Raya berkumandang di sirkuit Brno, Ceko.

Seperti ini saat Galang Hendra membuat jarak sejak putaran awal.

Seperti ini momen kemenangan Galang Hendra Pratama di World SuperSport 300.

Editor : Hendra
Sumber : Twitter/WorldSBK

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

18 Kg Lebih Enteng, Ducati Multistrada V2 Model 2025 Meluncur Dengan Bobot Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa