Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ampun Beb, Video Cat Tembok Dipakai untuk Mencat Mobil?

Beto Adhi Nugroho - Jumat, 1 Juni 2018 | 12:38 WIB
Seorang pria mengecat mobil menggunakan cat tembok
Instagram/mechanic.memes
Seorang pria mengecat mobil menggunakan cat tembok

GridOto.com - Mengecat mobil tidak bisa menggunakan cat dan alat sembarangan.

Tak heran bila mengecat mobil membutuhkan biaya yang cukup besar.

Tampaknya, hal tersebutlah yang membuat pria satu ini mengecat mobil dengan alat seadanya.

Seperti yang GridOto.com temukan dalam akun Instagram @mechanic.memes, seorang pria terlihat sedang mengecat mobilnya.

(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Bakal Balik ke Yamaha, Valentino Rossi Malah Komentar Begini)

Mobil yang memiliki warna dasar hitam itu tampak sudah kusam dan beberapa bagian bodi cat hitam itu sudah mengelupas.

Bukannya membawa ke jasa pengecatan mobil, si pria justru memilih untuk mengecat sendiri.

Konyolnya, cat dan alat yang digunakan untuk mengecat mobil tersebut bukan merupakan cat dan alat untuk mengecat mobil.

Si pria justru mengecat mobil menggunakan cat tembok berwarna putih dan rol cat.

(BACA JUGA: Enggak Bisa Egois, Pemerintah akan Tegas Mengatur Lamanya Waktu Istirahat di Rest Area Tol Saat Mudik Lebaran 2018)

Hasilnya? Pria tersebut harus mengecat bagian yang sudah dicat berulang-ulang agar warnanya merata.

Sayangnya, tak diketahui pasti dimana peristiwa ini terjadi.

Penasaran seperti apa kelakuan pria ini? Tonton videonya sob.

Sungguh cara yang hemat biaya, tapi jangan ditiru yah sob! hahaa...

 

A post shared by MECHANiC MEMES (@mechanic.memes) on

Editor : Niko Fiandri
Sumber : Instagram/mechanic.memes

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Berencana Menggadai Mobil untuk Kebutuhan Mendesak? Begini Panduan Membuat Surat Gadainya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa