Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bukan Dimodif Aneh, Pelat Nomor Motor Ini Malah Dipasang Terbalik

Beto Adhi Nugroho - Selasa, 29 Mei 2018 | 10:05 WIB
Pelat nomor dipasang terbalik
Instagram/agoez_bandz
Pelat nomor dipasang terbalik

GridOto.com - Akhir tahun 2017 lalu, pelat nomor aneh merajalela di Indonesia.

Hal itu membuat polisi menindak tegas para pengguna pelat kendaraan yang tidak wajar.

Namun, keanehan para pengguna kendaraan tampaknya tidak berakhir di akhir tahun 2017 saja sob.

Seperti yang GridOto.com temukan dalam akun Instagram @agoez_bandz ini contohnya.

(BACA JUGA: Usai F1 Monako, Tim Red Bull Kritik Max Verstappen Sering Kecelakaan)

Bukan dimodif aneh, pelat motor ini justru dipasang terbalik.

Melihat hal tersebut, polisi pun memberhentikan pengendara motor tersebut.

Tak diketahui pasti apakah wanita tersebut ditilang atau sekedar dinasihati.

Pasalnya, pelat nomor tersebut hanya dipasang terbalik dan bukan dimodifikasi.

(BACA JUGA: Bingung Cari Tempat Penginapan Saat Mudik Lebaran? Pakai Aplikasi Ini Aja)

Namun, jika mengacu pada Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, penggunaan pelat terbalik tentu tidak dibenarkan.

Hal tersebut juga dipertegas oleh Perkapolri 5/2012.

Tujuan dari pelat nomor tentunya untuk memudahkan polisi dalam mengidentifikasi kendaraan.

Oleh karena itu, pelat nomor harus sesuai dengan surat kendaraan kamu sob.

Menurut kalian sendiri gimana sob? 

 

A post shared by Agoez Bandz (@agoez_bandz) on

Editor : Fendi
Sumber : hukumonline.com,Instagram/agoez_bandz

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Beli Oli Pertamina, Menangkan Motor dan Hadiah Menarik di CLICK ‘N WIN 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa