GridOto.com - Kelar dengan urusan pelek dan kaki-kaki, Sultan pun beralih mencari bodykit yang pas untuk VW Scirocco miliknya ini.
"Sempat bingung juga mau pakai bodykit apa, akhirnya pakai Oettinger juga," tutur Sultan.
Sultan menambahkan bodykit Oettinger custom untuk depan dan samping. Lips carbon juga dipasang di bumper depan.
(Baca juga : Meski Mobil Eropa, VW Scirocco Ini Enggak Haram Pakai Pelek Jepang)
Sementara di bumper belakang dipasang diffuser Osir carbon dan rear spoiler Osir carbon juga. Keren! "Semua bikin di FA Autoworks Bandung," ujarnya.
(Baca juga: Walau Sudah Discontinue, Modifikasi VW Scirocco Satu Ini Tetap Melaju!)
"Scirocco kalau gak pake rear spoiler kurang enak dilihat, kaya ada yang kurang gitu...hahaha," gelak pria 17 tahun ini.
Untuk ubahan mesin, pria ramah ini hanya mengganti catback custom lansiran BK Exhaust.
"Lumayan tarikannya jadi lebih enteng dan suaranya juga lebih enak kedengarannya hahaha" gelaknya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR