GridOto.com - Kemajuan teknologi audio semakin cepat melaju, salah satu bukti ialah lahirnya processor Hi-Res Audio.
Processor audio ini mampu mereproduksi kualitas output suara semakin terasa nyata.
Namun, setidaknya ada 2 hal yang harus Anda perhatikan bila menggunakan Hi-Res Audio di mobil jika ingin memutar musik melalui smartphone.
Pertama, pastikan versi bluetooth pada smartphone Anda merupakan versi termutakhir yakni Bluetooth 5.
(BACA JUGA: Hi-Res Audio, Tren Simpel Audio di 2018 Tanpa Perlu Upgrade Speaker)
"Reproduksi cepat yang dilakukan processor Hi-Res perlu diimbangi transmitter yang punya performa tinggi ketika melakukan transfer data" tukas Budi, tim R&D Kramat Motor saat ditemui GridOto.com.
Budi menambahkan jika penghantar data tidak cukup cepat maka out put suara akan tersendat-sendat atau justru 'kresek-kresek'.
Kedua, jika perangkat gawai Anda belum memiliki bluetooth versi termutakhir maka masih ada USB.
"Bisa pakai USB 3.0 karena kecepatan transfer datanya lumayan tinggi. Apaagi kan ini pakai kabel, jadi kecepatannya lebih terjamin" lanjut Budi.
Nah, kalau perangkat Anda sudah siap untuk pakai Hi-Res Audio mending langsung geber deh bro. Kalau mau yang 6 channel masih harus tunggu 2 atau 3 bulan lagi.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR