Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bedah Ubahan Pada Kaki-Kaki Datsun GO dan GO+ Terbaru

Radityo Herdianto - Rabu, 9 Mei 2018 | 09:14 WIB
Ban New Datsun GO
Radityo Herdianto
Ban New Datsun GO

GridOto.com-Datsun GO dan GO+ yang baru dirilis di Indonesia (7/5) masing-masing terdiri dari empat varian.

Varian tersebut adalah D, A, T, dan T Active untuk tipe tertinggi Datsun GO serta T Style untuk model flagship Datsun GO+.

Baik Datsun GO dan GO+ pada varian A, T, dan T Active serta T Style mengalami update pada sektor kaki-kaki.

Pada model sebelumnya menggunakan pelek kaleng berdiameter 13 inci dengan ban 155/80 R13.

Nah, Datsun GO dan GO+ sekarang sudah menggunakan pelek alloy berdiameter 14 inci yang dibalut ban 165/70 R14.

(BACA JUGA: Mengenal Lebih Dalam Nomenklatur Mercedes-AMG)

"Dengan diameter pelek naik 1 inci maka secara estetika akan lebih terlihat proporsional," jelas Masayuki Ohsugi, General Manager Assistant Chief Vehicle Engineer PT Nissan Motor Indonesia kepada GridOto.com.

Perubahan ban dan pelek ini membuat para insinyur Datsun menyetel lagi geometri suspensi.

"Suspensi pada mobil ini juga perlu di tuning ulang untuk menyesuaikan dengan perubahan ukuran pelek dan ban sehingga ketika dipakai di jalanan Indonesia, terutama kota besar, tetap nyaman digunakan dan memiliki pengendalian lebih baik," tambah Ohsugi.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ternyata, Mobil Yang Jarang Dipakai Beresiko Mengalami Overheat

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa