GridOto.com - Tren positif Wuling di Indonesia, terus berlanjut.
Setelah 11 hari dipajang di pameran di Kemayoran, Jakarta Pusat, ratusan mobil Wuling laku terjual.
Mengutip data yang diterima Kompas.com, total surat pemesanan kendaraan (SPK) Wuling mencapai 501 unit.
Kontribusi terbesarnya diberikan oleh Cortez sebanyak 253 unit, dengan pilihan mesin 1.8 yang paling banyak.
(BACA JUGA: Curang, Dua SPBU Pertamina di Kabupaten Tangerang dan Tangerang Selatan Gasak Miliaran Rupiah Uang Haram)
“Bila lebih rinci lagi, di seri Confero didominasi oleh tipe tertinggi S 1.5L Lux+ sebanyak 76 unit. Sedangkan di seri Cortez ditopang oleh varian teratas yakni 1.8L Lux+ i-AMT sebesar 178 unit,” ucap Dian Asmahani, Brand Manager SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors), Senin (30/4/2018).
Selain itu, kata Dian, pengunjung yang menjajal mobil-mobil Wuling sepanjang pameran, mencapai 744 orang.
Produsen Jepang harus makin waspada nih!
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Wuling Jualan Sampai 500-an Unit di IIMS 2018
Editor | : | Anton Hari Wirawan |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR