Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ternyata Airbag Bisa Keluar Pada Kondisi Seperti Ini

Taufiq JF Putra - Jumat, 27 April 2018 | 20:15 WIB
Airbag mobil
Istimewa
Airbag mobil

GridOto.com - Airbag sangat penting bagi keselamatan saat berkendara.

Kantung udara ini berfungsi untuk meminimalisir cedera saat terjadi kecelakaan.

Namun dalam kondisi tertentu, airbag tidak bisa meledak atau keluar ketika terjadi kecelakaan.

Hal ini diungkap Jusri Pulubuhu, pendiri dan instruktur Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC).

(BACA JUGA: Ciaat! Ini Perbandingan Honda BeAT Vs Suzuki Nex II, Kamu Pilih Yang Mana? )

"Airbag ini akan meledak ketika bagian-bagian sisi kendaraan yang ada sensornya mengalami benturan," ujar Jusri kepada GridOto.com.

"Di saat benturan-benturan itu mencapai titik tertentu, baru pemicu nitrogen dari airbag itu akan meledak," sambungnya.

Ada kecepatan tertentu untuk memicu airbag keluar akibat benturan.

"Benturan itu biasanya dapat disetarakan dengan kecepatan kendaraan berkisar di atas 20 km/jam ketika menabrak objek-objek statik, seperti tembok atau tiang listrik," jelasnya.

Namun tidak semua kecelakaan airbag itu meledak atau keluar, seperti menabrak mobil yang jalan searah.

"Katakan saya membawa mobil dengan kecepatan 60 km/jam, sebelum kecelakaan saya melakukan proses perlambatan," ungkapnya.

"Saat saya mengurangi proses perlambatan, kecepatan saya menurun, dari 60 ke 20 km/jam, dan di saat di bawah 20 km/jam baru nabrak, nah itu airbag enggak meledak," tutupnya.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa