Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Marc Marquez Dibuat Khawatir oleh Senjata Tim Movistar Yamaha

Radityo Kuswihatmo - Sabtu, 21 April 2018 | 16:15 WIB
Mavierck Vinales di hari pertama latihan resmi MotoGP Amerika
Instagram/YamahaMotoGP
Mavierck Vinales di hari pertama latihan resmi MotoGP Amerika

GridOto.com - Marc Marquez menjadi yang tercepat di sesi latihan resmi 1 dan tercepat kedua di sesi latihan resmi 2 MotoGP Amerika.

Tapi duo Movistar Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi masih berada di belakangnya.

Valentino Rossi berada tepat di belakang Marc Marquez di FP1 dan Maverick Vinales membayangi Marc Marquez di FP2.

Marc Marquez pun sempat khawatir dengan hasil Maverick Vinales di FP2 tersebut.

(BACA JUGA: Dua Hal Ini Jadi Fokus Iannone Agar Dominasinya di FP2 Berlanjut Sampai Balapan)

"Aku merasa bagus, aku senang, berkendara dengan baik... tapi, meski begitu Vinales tidak terlalu jauh," kata Marc Marquez dikutip GridOto.com dari Crash.net.

Ternyata ada kunci dibalik hasil tersebut, Maverick Vinales mendapatkan senjata baru dari timnya.

"Kami membuat perubahan besar dengan elektronik dibandingkan dengan Aregentina," ungkap Maverick Vinales.

"Motor saat ini bekerja jauh lebih baik, lebih baik untuk gaya balapku," tambahnya.

(BACA JUGA: Baru Latihan Resmi, Valentino Rossi Sudah Komementari Marc Marquez)

Meskipun sudah mengalami loncatan besar, tapi Maverick Vinales masih mengatakan banyak ruang untuk diperbaiki dari motornya.

Tapi, Marverick Vinales merasakan perubahan elektronik itu sudah sangat bekerja di motornya.

"Di FP2 aku merasa hebat, kami kehilangan banyak waktu karena kupikir ban soft lebih mudah dihangatkan," ujar Maverick Vinales.

"Aku kehilangan banyak grip, tapi setelah aku menggantinya dengan medium aku merasa hebat dengan motornya," tambahnya,

Editor : Hendra
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terkenal Badak, Mobil Penggerak Belakang Tetap Punya Kelemahan di Bagian Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa