Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Eksterior Dominan Eropa, Mercy Ini Pilih Pelek Jepang

Iman - Jumat, 20 April 2018 | 09:00 WIB
Brabus featuring Volk Rays perpaduan klop
Kyn
Brabus featuring Volk Rays perpaduan klop

GridOto.com - Di artikel sebelumnya sudah dijelaskan bahwa Rendi sudah terlanjur 'jatuh cinta' dengan tuner Eropa khusus Mercy yaitu Brabus.

(Baca juga : Mercy Ini Aksesori Sampai Mesinnya Pakai Tuner Eropa, Tapi Beda Dengan Peleknya

Mulai dari add-on sampai emblem semua sudah menggunakan Brabus. 

Tapi giliran pelek, pria ramah ini malah menjatuhkan pilihan ke produsen asal Jepang yaitu Volk Rays.

Loh kok? "Lagi ganti aja, penasaran pengin tahu kalau pakai pelek Jepang jadinya seperti apa sih...hehehe," kekehnya. 

(Baca juga: Seken Keren: Pelek-Pelek Ori Jepang Ini Asli Keren Banget!)

Pelek Volk Rays TE37 dengan BBK Brembo
Kyn
Pelek Volk Rays TE37 dengan BBK Brembo

Rendi sekarang lagi pakai pelek Volk Rays TE37 yang legendaris. Pelek berwarna bronze ini berukuran 19x9,5+10,5 inci dengan ban Toyo ukuran 235/35R19 depan dan 275/30R19 belakang.

"Ternyata oke juga ya, buat sementara waktu aja gantiin Brabus Monoblock III 19 inci yang saya pakai sebelumnya," ujarnya santai.  

O ya, Rendi juga mengganti rem standarnya dengan BBK Brembo 365mm 6 pot untuk depan agar pengeremannya lebh mantap.

Sportkit untuk suspensinya
Sportkit untuk suspensinya

Untuk menceperkan suspensinya, pemukim di Jogjakarta ini menggunakan paduan Eibach Prokit B12 spring da sokbreker Bilstein B8. "Ceper tapi masih nyaman...hehehe," kekehnya. 

Keren juga pakai Volk Rays, tapi kalau pake Brabus Monti sih pasti lebih ganteng lagi ya! Hahaha...

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Otomotif Group Berduka Cita, Nanang Baso Salah Satu Founder-nya Berpulang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa